Aktor terkenal asal Indonesia, Iko Uwais bersama dengan aktor ternama dunia, Jason Statham akhirnya bertemu dalam sebuah project film Hollywood, The Expandables 4.
Yang menjadi menarik dalam hal ini ialah,
Kedua aktor ternama tersebut saling memberi pujian satu sama lain.
Keduanya terlihat memposting foto beberapa adegan syuting di akun instagram pribadi masing-masing, yang mana mereka (Iko Uwais dan Jason Statham) saling lempar pujian.
Iko Uwais mengakui bahwa ia sangat menghormati sekaligus respek terhadap aktor pemeran Deckert Shaw di film Fast & Furious tersebut.
Tak hanya itu, Iko Uwais juga merasa sangat senang sekaligus terhormat bisa satu project bersama Jason Statham.
“Satu hal untuk berteman baik dengan sesama aktor di lokasi syuting. Hal lain jika sesama aktor adalah pria sejati yang Anda hormati dan sangat Anda hormati sejak hari pertama. Terima kasih telah menerima saya @jasonstatham. Saya merasa rendah hati dan sangat terhormat untuk berbagi layar dengan Anda,” tulis Iko Uwais dalam postingannya di Instagram.
Tak hanya itu, Jason Statham juga tak mau kalah dalam memberikan pujian terhadap Iko Uwais.
Melalui akun instagram pribadinya, Jason memuji aktor indonesia tersebut.
Menurutnya, Iko sangat berbakat dan sangat ahli dalam hal bela diri. Sehingga ia pun memposting adegan dirinya dan Iko Uwais sedang terlibat pertarungan hebat.
“Suatu kehormatan nyata untuk menghabiskan beberapa waktu layar dengan @iko.uwais yang sangat berbakat. Seorang master sejati dari permainannya dan kekuatan, kecepatan dan keterampilan yang membutuhkan waktu seumur hidup untuk mencapainya. Hormat besar untuk semua yang Anda lakukan saudara,” tulisnya.
Hingga saat ini nama karakter yang diperankan oleh Iko Uwais belum diumumkan. Tetapi yang pastinya Iko memerankan karakter sebagai penjahat.
Sedikit bocoran, Iko Uwais memerankan sosok mantan militer yang melakukan perdagangan senjata dengan memiliki pasukan sendiri.
Tak hanya Iko Uwais dan Jason Statham, film The Expendables 4 juga turut diperankan oleh Sylvester Stallone, Dolph Lundgren, Randy Couture dan yang lainnya. Film ini digarap di bawah arahan sutradara Scott Waugh.
Kabarnya, film ini akan dirilis di tahun 2022 oleh Lionsgate.