Hallo calon programmer, Artikel ini menjelaskan tentang tips jago coding (programmer). Tentunya saya menuliskan artikel ini atas pengalaman pribadi saya. Semoga dapat menjadi bermanfaat. Selamat membaca!
Menjadi seorang programmer tentunya menjadi idaman sebagaian besar orang. Hal ini dikarenakan prospek dunia kerja dibidang ini sangat dibutuhan di era digital. Tentu saja tidak mudah menjadi seorang programmer, namun semua orang pasti bisa jika belajar untuk memahami.
Programming adalah sebuah proses menganalisa, menulis, menguji serta memperbaiki kode untuk membangun suatu program komputer. Dalam dunia programming terdapat berbagai jenis bahasa pemprograman seperti Java, Python, PHP, C++ dan masih banyak lainya. Tentu saja setiap bahasa pemprograman tersebut memiliki perbedaan dalam penulisan sintaksnya.
Daftar isi
Baca Juga : 5 Fitur Rahasia WhatsApp Yang Belum Banyak Diketahui
Ada banyak cara atau langkah untuk menjadi seorang programmer mulai dari kuliah jurusan IT, belajar otodidak, Mengikuti kursus dan masih banyak cara lainnya. Di zaman sekarang, belajar programming tentunya sangat mudah karena banyak sumber yang bertebaran secara gratis di internet.
Pada artikel ini saya akan meberikan tips bagi anda yang ingin belajar programming agar mendapatkan hasil yang memuaskan. Semua tips yang saya berikan ini tentunya dari pengalaman pribadi saya dan juga pengalaman yang saya dapat di komunitas saya.
Berikut beberapa “tips jago coding” yang harus anda lakukan jika ingin belajar programming secara otodidak, antara lain :
Tetapkan Niat Belajar
Menetapkan niat belajar adalah langkah awal yang harus anda jalani. Sebagaian orang yang ingin belajar programming hanya ingin terlihat keren. Tentu saja ini sangat tidak disarankan untuk anda yang ingin menjadi programmer. Banyak juga yang putus di tengah jalan karena merasa sulit untuk mempelajari. Memahami kode program terbilang tidak mudah untuk pemula, oleh karena itu anda harus mempunyai niat dan semagat belajar jika ingin mendapatkan hasil yang efektif.
Menentukan satu bahasa pemprograman
Seperti yang sudah dijelaskan, dalam dunia programming terdapat banyak jenis bahasa pemprograman. Jelas, setiap bahasa pemprograman memiliki keunggulan dan kelemahan tersendiri, namun anda disarankan untuk memilih satu bahasa bahasa pemprograman agar bisa fokus untuk mempelajarinya.
Menentukan kebutuhan yang ingin dibuat
Anda harus menentukan kebutuhan yang ingin anda buat. Mau buat aplikasi Web, Android, Desktop, IOS, IOT? yah, dari beberapa aplikasi tersebut tentunya menggunakan bahasa pemprogaman yang berbeda. Jadi anda harus menentukan teknologi apa yang ingin anda ciptakan agar tujuan dan step yang akan anda tempuh menjadi teratur.
Membuat Program Sederhana
Setiap programmer pemula pasti pernah melewati ini. Disaat anda sudah paham salah satu bahasa pemprograman anda disarankan untuk mempraktekannya dengan membuat kode program sederhana. Program sederhana yang anda buat seperti biodata pribadi, penjumlahan sederhana dan lainnya.
Baca Juga : Cara Mudah Cetak Baliho Menggunakan kertas A4
Jangan Copy Paste
Disaat anda sedang belajar memahami kode program, sangat tidak disarankan untuk menggunakan copy paste. Anda disarankan untuk terbisa menulis kodenya secara manual. Hal ini bertujuan agar anda mampu unutk mengingat serta memahami kode yang anda tulis.
Gabung Komunitas
Jika anda mempelajari programming secara otodidik, anda disarankan untuk menjalin networking (gabung komunitas). Bergabung dengan forum programmer di sosial media yang sudah terkenal ataupun forum programming lainnya. Hal ini bertujuan agar anda dapat bertanya atau diskusi bila anda mendapat error pada program anda.
Harus Selalu Sabar
Terdengar lucu namun sabar adalah jurus pamungkas untuk memahami kode program. Tentu jelas dalam proses coding tentunya anda sering mendapatkan error. Maka anda disarankan agar harus selalu sabar dan mampu untuk menganalisa kode program yang error tersebut.
Nah itulah tips untuk belajar programming secara otodidak yang bisa saya bagikan, jika ingin bertanya lebih lanjut silah bertanya di kolom komentar.